oleh

Korban Tertimpa Bucket Loader di Palembang Bukan Mekanik PT CIP

ANTERO NEWS – Seorang pekerja mekanik alat berat di Palembang Deni Hendra (44), mengalami nasib tragis saat bekerja pada Jumat (25/8/2023).

Tertimpa bagian Bucket Loader alat berat Excavator yang sedang dia perbaiki di Kompleks Honda Union Tanjung Api-Api (TAA).

Korban bukan Mekanik PT Cakra Indo Pratama

Namun, perlu dicatat bahwa korban bukanlah mekanik dari PT Cakra Indo Pratama (CIP) Palembang seperti yang sempat dilaporkan sebelumnya.

Korban Tewas Mekanik PT Sysqi Lugong

Faktanya, Deni Hendra adalah mekanik dari PT Sysqi Lugong, yang kantornya terletak di belakang kantor PT CIP.

Syarifuddin, Manajer Sumber Daya Manusia (HRD) PT CIP menegaskan itu sebagai respons terhadap berita yang telah beredar sebelumnya.

“Kami hanya ingin memperjelas bahwa korban bukan merupakan mekanik PT CIP. Meskipun alat berat kami yang mengangkat Bucket Loader yang menimpa korban. Kantor mekanik tersebut berada di belakang kantor kami,” ujar Syarifuddin.

Pemberitaan salah mengidentifikasi korban

Ia juga menambahkan bahwa pemberitaan yang salah mengidentifikasi korban sebagai mekanik PT CIP telah menyebabkan kerumitan bagi perusahaan.

Termasuk dalam memberikan klarifikasi kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnaker) yang telah menghubungi mereka terkait berita tersebut.

Sebab, informasi itu tidak hanya tersebar di media online, tetapi juga di media sosial. “Perusahaan kami menjual alat berat merek Li Yugong,”

Dan karena alat berat kami ikut membantu mengangkat Bucket Loader yang menimpa korban, alat berat kami juga sedang dalam penyelidikan oleh kepolisian,” tambahnya.

Korban, Deni Hendra, merupakan warga Jalan Lubuk Kawah I RT 62 RW 13 Kelurahan Kebun Bunga Kecamatan Sukarami. Ia tewas dalam insiden yang mengguncang pada pukul 13.20 WIB Jum’at (25/8/2023) siang.

BACA JUGA :  TMMD Kodim 0406/Lubuk Linggau Targetkan Bangunan Jembatan Penghubung Desa

Untuk mengevakuasi jasad korban, rekan-rekannya yang juga mekanik harus menggunakan alat berat Excavator. Agar mengangkat Bucket Loader yang menimpanya.

Langsung Evakuasi

Setelah itu, jasad Deni Hendra dibawa oleh petugas Identifikasi Fisik (Inafis) Polrestabes Palembang ke RS Bhayangkara M Hasan. Di mana dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Saksi mata, Romi Amanto (30), seorang petugas keamanan di Kompleks Honda Union TAA, menceritakan bahwa sebelum kejadian.

Korban baru saja pulang dari sholat Jumat dan langsung mengambil kunci dan peralatan untuk memperbaiki Bucket Loader tersebut.

Beberapa saat kemudian, ia melihat Bucket Loader itu tiba-tiba jatuh dan menimpa korban yang berada di bawahnya.

Kapolsekta Sukarami, Kompol M Ikang Ade Putra,SIK,MH, bersama Kanitreskrim Polsekta Sukarami, Iptu Deny Irawan,SH,MH, juga membenarkan kejadian tersebut.

“Korban meninggal di tempat kejadian perkara dan langsung di bawa oleh petugas Inafis Polrestabes Palembang. Ke RS Bhayangkara M Hasan untuk menjalani autopsi,” kata Deny.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *