oleh

Indonesia Miliki Pabrik Kereta Terbesar se-ASEAN Lokasi di Banyuwangi

BANYUWANGI-ANTERO- PT.INKA membangun workshop atau pabrik kereta api baru si Desa Ketapang,Kalipuro,Kabupaten Banyuwangi.

Untuk meningkatkan kapasitas produksi dalam rangka mendukung program pengembangan industri perkeretaapian nasional.

Pabrik kereta INKA tersebut fokus mengggarap pesanan ekspor kereta api ke Asia,Australia dan Afrika.

Proyek pembangunan workshop PT INKA berada dilahan seluas 83,49 Ha dengan area platform seluas 41 Ha dengan total investasi sebesar Rp 1,6 triliun.

Untuk tahap pertama pembangunan pabrik ini menelan dana mencapai Rp 483 miliar dengan kontraktor PT.Adhi Karya (Persero)Tbk.

Proses pembangunan pabrik tersebut hampir selesai 100% meliputi proses engineering,procurement dan kontruksi.

Pabrik yang digaungkan sebagai terbesar di Asia Tenggara ini bakal dilengkapi fasilitas test track sepanjang 4 kilometer. Fasilitas tersebut digunakan untuk menguji gerbong atau lokomotif yang selesai dibuat.(Noe)

Editor : Banu

BACA JUGA :  SMSI Kecam Tindakan Barbar Militer Israel

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *